Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Daftar Bisnis Muslim Fashion Terlaris dan Paling Banyak Dicari

Bisnis Muslim Fashion Terlaris
 

Salah satu kabar gembira untuk para pebisnis di tanah air adalah meningkatnya kebutuhan secara signifikan untuk berbagai jenis item dalam bidang muslim fashion. Hal ini sejalan dengan antusiasme masyarakat dalam menjalankan life style secara Islami. Berkat komunitas muslimah yang dikenal dengan hijabers serta munculnya para desainer muslimah yang go international, produk-produk fashion Islam menjadi laris manis serta selalu diburu.

Dalam sebuah bisnis, jumlah demand merupakan salah satu indikator penting untuk menggali ide bisnis di masa depan terlebih bagi pebisnis pemula. Jika memiliki ketertarikan khusus dalam bidang pakaian muslim, sebaiknya mengetahui daftar bisnis muslim fashion terlaris dan paling banyak dicari berikut ini;

1. Kerudung

Kemunculan komunitas muslimah berhijab pada setiap daerah di seluruh Indonesia secara tidak langsung berpengaruh pada kebutuhan akan kerudung. Kerudung cukup banyak pembagiannya seperti segi empat, instant dan pashmina. Masing-masing jenis juga akan terbagi lagi dalam beberapa model.

Kerudung paling banyak diburu karena letaknya di bagian atas yang menutupi kepala dan berhubungan dengan keindahan wajah. Setiap muslimah memiliki koleksi hampir semua warna menyesuaikan dengan warna baju. Bahkan wanita yang tidak berjilbab juga membeli dijadikan sebagai scarf dan selendang.

2. Gamis atau gaun

Minat dan kesadaran berjilbab yang terus meluas di kalangan remaja muslim, ikut berpengaruh pada peluang baju gamis dan gaun muslim. Abaya, kaftan dan lainnya dicari untuk melengkapi identitas sebagai muslimah sejati. Harga gamis yang lebih mahal, untuk penjualannya tidak sebesar pangsa pasar kerudung. Namun, cukup potensial untuk dikembangkan.

3. Asesoris hijab

Beredarnya video tutorial hijab tidak hanya menambah jumlah wanita yang ingin berhijab. Akan tetapi juga membuat sebagian muslimah memperhatikan hijab style mereka. Berbagai asesoris pendukung hijab seperti headband, ciput dan bross menjadi laku keras.
Hijab dan pakaian syar’i selebritis

Sebagaimana diketahui, selebritis yang mendapatkan hidayah semakin bertambah dari waktu ke waktu. Dari yang semula berbusana seksi, mereka kemudian menjadi inspirasi memakai busana yang lebih tertutup. Berhubung dengan permintaan fans, para selebritis tersebut kemudian memproduksi brand sendiri seperti pakaian yang mereka gunakan.

Produk hijab dan baju muslim dari selebritis pada umumnya dinamai dengan hijab dan gamis syar’i karena ukurannya yang lebih panjang dari kerudung biasa. Brand selebritis ada yang dijual bekerjasama dengan agen. Tapi ada juga yang dipasarkan secara tunggal melalui online tanpa membuka sistem keagenan.

4. Pakaian muslim khusus desainer

Tak hanya model pakaian selebritis muslimah yang digandrungi, beberapa rancangan desainer menjadi pilihan seperti Dian Pelangi dan Dian Miranda. Terutama desain khusus seperti baju renang, baju kantor, baju wisuda, baju pengantin maupun sekedar outfit of the day (OOTD). Para desainer ini membuka kesempatan bisnis dengan e-commerce maupun perorangan.

Sementara itu, juga terdapat item muslim fashion dengan permintaan musiman seperti mukena, peci, baju koko dan sajadah juga dapat dijadikan sebagai bisnis pelengkap. Biasanya kebutuhan masyarakat meningkat sebelum Ramadhan dan lebaran setiap tahunnya untuk item-item tersebut. Meskipun tidak tetap setiap saat, tidak ada salahnya dipertimbangkan terlebih bagi yang berminat menjadi produsen skala besar.

Selain melihat pada jumlah permintaan dari waktu ke waktu, jangan lupa melakukan riset terlebih dahulu tentang tingkat kompetisi di berbagai jenis item muslim fashion. Meskipun kebutuhan meningkat tapi jumlah kompetitor senior lebih besar, ini merupakan kabar yang kurang menguntungkan untuk pebisnis pemula kecuali memiliki kreativitas yang luar bisa dan mampu mengguncang pasar. Semoga informasi di atas membantu dalam mengambil sebuah keputusan bisnis Anda.

Top~
Top~ Seorang Blogger Nubie yang Ingin Terus Berkarya ...

Posting Komentar untuk "4 Daftar Bisnis Muslim Fashion Terlaris dan Paling Banyak Dicari"