5 Cara Atasi Google Play Store tidak Bisa Dibuka pada Smartphone

Cara Atasi Google Play Store, Apabilah smartphone android sobat mengalami kesulitan dalam membuka aplikasi Google Play Store, maka ulasan yang kami sampaikan berikut ini muda-mudahan bisa membantu. Google Play Store memang aplikasi yang sangat fital pada sebuah smartphone android.
Apabilah aplikasi tersebut tidak bisa dibuka sama sekali, kemungkinan ada beberapa setingan pada smartphone sobat yang kurang sesuai dengan beberapa jaringan konektifitas yang sobat gunakan. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah sebagai berikut.
1. Periksa dan Sesuaikan Tanggal
Jika tanggal dan waktu yang disediakan google Play Store tidak sesuai dengan smartphone sobat, maka secara otomatis akan terjadi masalah yang menyebabkan tidak kebukanya aplikasi tersebut.
Akibatnya Server Google akan kesulitan menganalisa dan menyesuiakan antara waktu sinkronisasi google dengan smartphone sobat.
Jalan keluar untuk mengatasinya yaitu dengan memeriksa kembali pengaturan tanggal dan waktu di phonsel Android, kalau bisa atur pengeturan otomatis yang disediakan oleh layanan konektifitas seluler.
2. Atur ulang akun Google
Disarankan untuk membersihkan cache aplikasi. Karena jika aplikasi tersebut lama tidak dibersihkan atau dihapus, bisa menimbulkan Google Play Store jadi berat dan butuh waktu lama untuk membukanya.
Perlu sobat ketahui, trik ini bisa menghapus informasi tersimpan. Seperti beberapa pengaturan yang bisa menghambat Google Play Store sulit dibuka.
Beberapa data seperti syncronisasi, account, database serta informasi lainnya, akan secara otomatis dihapus.
Apabilah proses pembersihan cache sudah sobat lakukan, maka smartphone android tersebut bisa login kembali untuk mengembalikan data sebelumnya dengan tersimpan di server pengaturan
3. Instal Pembaruan Google Play Services
Cara berikutnya juga bisa membantu kesulitan yang sobat alami untuk membuka aplikasi macet ini. Yakni, melakukan atau mengunduh serta menginstal Google Play Services pada layanan Google Play Store versi terkini.
Versi terupdate terkini melalui software ini adalah cara paling membantu, dengan demikian maka akan secara otomatis bisa menyesuaikan pengaturan pada smartphone sobat saat ini.
Pastikan aplikasi Google Play Store sudah terupdate dengan yang terbaru. Buka tombol menu pada smartphone sobat dan cari aplikasi Google Play Store, disudut atas terdapat tiga garis atau titik lalu tekan Settings. Pastikan sobat bisa menemukan tombol update Google Play. Lalu tekan Pembaruan aplikasi.
4. Atur ulang akun Google Anda
Yang ini adalah cara lebih paten, apabilah sobat telah malakukan ketiga cara diatas tetapi belum berhasil juga. Maka sobat perlu me-refres akun google pada smartphone sobat.
Berarti seluruh akun Google pada perangkat sobat akan direstart ulang. Metode ini dapat menghapus akun Google sobat, perlu dilakukan dengan teliti agar sobat tidak kehilangan seluruh akun tersebut
Caranya, ketik klik Setting – Account – Gmail dan klik menu tiga titik diatas lalu klik Remove Account. Ulangi langkah tersebut, kemudian masukkan kembali akun Gmail dan login dengan data yang sama.
5. Factory Reset
Apabilah semua cara diatas belum berhasil juga, kemungkinan terjadi kesalahan yang serius pada pengaturan smartphone yang sobat pakai. Masih ada satu cara lagi yang masih bisa sobat gunakan, yaitu Factory reset.
Cara ini dapat menghilangkan seluruh data tersimpan dalam phonsel seperti foto, akun google, kontak telepon, dan lainnya. Karena Smartphone sobat akan dibawa kepengaturan awal bawaan pabrik.
Sebelum pergi ke cara yang ini, sebaiknya sobat membackup data keseluruhan pada phonsel, yaitu melalui menu Setting, dan tap Backup & reset.
Pastikan tombol slider Backup sudah dalam diposisi aktif. Jika data keseluruhan telah dibackup, kmaka sobat boleh lakukan proses reset ke data pabrik.
Demikian beberapa tips yang bisa membantu dalam mengatasi masalah pada smartphone android sobat apabilah mengalami aplikasi Google Play Storenya tidak bisa kebuka, Sekian dan Terimah Kasih.